PRESIDEN BARACK OBAMA BERKUNJUNG KE IRAK DAN BERBOHONG


Selasa 7 April 2009, Presiden Amerika Serikat Barack Hussein Obama berkunjung ke Irak. Obama mengatakan ini saatnya buat pemerintah Irak mengambil tanggung jawab bagi negara mereka, setelah komitmen Amerika selama 6 tahun dengan mengorbankan ribuan nyawa. Obama juga mengunjungi pasukannya di Camp Victory, Baghdad.

“Anda telah memberi kesempatan kepada Irak untuk berdiri sendiri sebagai sebuah negara demokratis. Ini merupakan prestasi luar biasa,” kata Obama kepada pasukannya saat melakukan inspeksi singkat tersebut.

Meskipun telah jatuh korban sekitar 4265 tentaranya sejak invasi Maret 2003, Obama tetap memuji pasukannya dengan kata-kata brillian.

Dalam kunjungan pertamanya ke Irak tersebut, Obama bertemu Perdana Menteri Irak Nouri Al Maliki yang mengatakan bahwa Obama yakin semua kemajuan yang telah dicapai dalam bidang keamanan akan terus dilanjutkan.

Obama juga mengatakan bahwa penting untuk menggunakan semua pengaruh yang ada untuk mendorong semua faksi di Irak menyelesaikan masalah-masalah yang ada dengan cara yang adil.

“Saya pikir kedatangan saya ini bisa membantu mewujudkan itu,” ujar Obama. Kunjungan Obama ini merupakan rangkaian dari perjalanannya ke Eropa dan Turki.

Kunjungan ini tentu saja terkesan tiba-tiba dan sangat dirahasiakan. Bahkan beberapa jam sebelum pesawatnya mendarat di Irak, sebuah bom bunuh diri juga terjadi.

Sebelumnya, saat berada di Turki, Obama sempat berkata kepada sekelompok siswa di Istambul bahwa dirinya akan berusaha mengubah kebijakan mantan Presiden Bush, tetapi,

”Memindahkan kapal negara membutuhkan waktu. Sejak lama saya menentang perang. Namun sekarang saya ada di sana,”katanya.
“Penarikan pasukan tentu harus dilakukan secara hati-hati sebab kami tidak ingin melihat segalanya jatuh lagi dalam kekerasan,” lanjutnya.

Kita masih ingat, Obama pernah mengumumkan rencana penarikan pasukannya dalam masa 19 bulan pemerintahannya. Tetapi kemudian berubah akan tetap menempatkan sekitar 50.000 pasukannya untuk melakukan tugas-tugas kontraterorisme.

Memang Obama pernah berjanji saat sebelum pemilu akan mengunjungi negara dengan mayoritas beragama Islam dalam 100 hari pertamanya di Gedung Putih. Janji ini agaknya ditepati dengan kunjungannya ke Turki dan Irak.
(Kunjungan Bush ke Irak tahun lalu malah berakibat dipermalukan dengan sebuah lemparan sepatu oleh Muntadhar al Zeidi. Si pelempar sepatu ini mendapat hukuman satu tahun penjara).

Kita juga masih ingat, salah satu faktor penting kemenangan Obama adalah sikapnya yang jelas dalam menentang perang di Irak. Sikap inilah yang menuai dukungan luar biasa di negaranya. Berbeda dengan saingannya John McCain yang mendukung perang.

Tetapi kenyataannya, saat Obama kini berada di Irak, tidak ada sepatah katapun janji yang pasti akan menarik seluruh pasukannya dari Irak. Sebelumnya, Obama malah bertekad akan terus bertempur dengan Taliban di Afghanistan.

Janji-janji kampanye ternyata banyak palsu dan penuh kebohongan. Bahkan seorang Presiden Negara Adidaya pun berbohong.

Persoalannya, apakah janji-janji kampanye yang juga banyak diumbar para caleg di negeri ini dalam 2 minggu terakhir ini, juga penuh kepalsuan? Kita lihat saja nanti.

BaNi MusTajaB

Penulis: M Agus Siswanto

https://gus7.wordpress.com (Blog BaNi MusTajaB). Blog ini sekadar kumpulan tulisan pribadi maupun orang lain. Tentu yang saya anggap menarik. Terkadang ada tulisan ringan, tapi tidak sedikit yang bikin pusing. Semoga bermanfaat. Aamiin. Penulis: M Agus Siswanto Mantan Jurnalis Majalah Misteri,Jakarta. email: maniakgaib@gmail.com 08176645205

16 tanggapan untuk “PRESIDEN BARACK OBAMA BERKUNJUNG KE IRAK DAN BERBOHONG”

  1. yah begitulah politikus, kalo ga banyak janji bukan berpolitik katanya, jadi skr baru ngerasain kalo janji mereka ga ada yg mau denger lagi sekarang, percuma kampanye nya ga ada yg percaya, buntut nya ga ada yg mo hadir selain pengurus and keluarganya, kecuali yg ada goyang dangdutnya
    @
    Iya deh

    Suka

  2. aku kecewa dengan beberapa moment yang digemborkan Obama CS. kenyataannya dia terjebak dalam lingkaran YAhudi AS
    @
    Jangan kecewa dengan Obama.

    Suka

  3. Salam kenal.
    Obama ya obama, America ya America. Semua sudah dicapainya walaupun dengan mengumbar janji-janji palsu. Memang janji untuk menarik pasukannya masih jauh, di 19 bulan pemerintahan, kita tunggu aja lah.
    @
    Salam kenal juga Mas
    Semua janji memang harus ditunggu.
    terima kasih

    Suka

  4. ya terlihat jelas lah dia mau cari aman aja…ntar kan kalo ngeluarin kata -kata takut salah, dan takut di tagih janjinya..( Pinter juga XDD)
    @
    Semestinya janji memang harus ditepati dan jangan menunggu ditagih.

    Suka

  5. obama hanya pandai berjanji ya?
    pantas banyak caleg kita yang nempelin gambar obama di posternya…
    maksudnya biar keren atau hanya ngasi tau kalo mereka juga pandai berjanji mungkin
    @
    ya mungkin mungkin saja

    Suka

  6. masi tinggal berapa bulan si untuk menuju 19 bulan?
    semoga waktu yang tersisa itu di gunakan dengan baik dan benar2 tepat janji ya,, kalu bis asi jgn tepat2 amat, maju dikit kan lebih baik…
    @
    Iya, semoga tepat janji

    Suka

  7. sampai saat ini obama masih berusaha, jadi berikan dia kesempatan untuk merubah AS, butuh waktu untuk semua itu
    @
    Kita berharap demikian

    Suka

  8. Salah satu permasalahn dalam kebijakan presiden adalah kuatnya kepentingan politik dan lingkaran dalamnya.
    Jadi, meskipun Obama mau berubah, namun jika orang-orang terdekatnya sangat tergantung dengan kepentingan lain, maka memang sulit untuk menepatinya. Hal ini pun serupa dengan negeri kita. Harusnya partai atau pemimpin harus berusaha menjauhi diri dari kepentingan tertentu, misalnya pengusaha atau pemilik modal sekaligus penyumbang dana kampanye.Kampanye Obama mendapat dukungan dana dari orang Yahudi, jadi mau gimana lagi?
    @
    Sepanjang ada kontrol ketat terhadap penguasa, maka selalu terbuka peluang untuk memutus mata rantai yang bertentangan dengan janji-janji selama kampanye.

    Suka

  9. Tongkosong nyaring bunyinya…ga diindonesia ga dimana mana semua politikus sama bae
    @
    Tetapi tentu ada perkecualian-perkecualian. Ya, sabar sajalah.

    Suka

  10. kalau amerika, israel dan entek-enteknya tidak berbohong, tidak munafik mungkin dunia ini sudah aman. betul tidak?
    @
    Entahlah. Tapi mungkin saja kita pun terkelompok dalam kategori tersebut.

    Suka

  11. Assalamu’alaikum Wr, Wb…

    Apa kabar bang Banimustajab???

    Lama saya tidak berkunjung kemari…

    Semoga Abang senantisa di dalam pemeliharaan Allah SWT.

    Aminnn.
    @
    Waalaikumsalam Warahmatullahi Wabarakatuh
    Alhamdulillah kabar baik-baik saja.
    Terima kasih dah mampir lagi. Bagaimana dengan blog MUJAHIDAH WANITA? Ditunggu tulisannya, lho.
    Semoga Mujahidah Wanita selalu pula dalam lindungan Allah SWT.
    Amin ya Robbal Alamin.

    Suka

  12. Semoga Obama bisa memberikan yang terbaik untuk dunia, supaya tidak ad perang lagi. Bosan dengan yang namanya perang. Semoga Obama takut kalau ntar dia matinya susah, jadi janjinya di tepati.
    Amieeeeennnnnnnnnn

    Suka

Tinggalkan komentar